Transformasi Digital: Konawe Dapatkan 84 Titik Akses Internet Gratis dari Kementerian Kominfo

0
Kepala Dinas Kominfo Konawe, Drs. H. Muh. Akib Ras, M.Si

Konawe — Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Konawe mengumumkan bantuan pembangunan infrastruktur akses internet gratis di 84 titik di wilayahnya. Bantuan ini diperoleh dari Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (BAKTI Kominfo RI).

Kepala Dinas Kominfo Konawe, Drs. H. Muh. Akib Ras, M.Si, menyampaikan informasi ini saat menghadiri kegiatan Lomba 10 Program PKK di Desa Uelawu, Kecamatan Wawotobi, Sabtu (28 September 2024). Dia menjelaskan bahwa lokasi yang akan menerima bantuan mencakup Sekolah Dasar (SD), Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama (SLTP), Puskesmas, dan Kantor Desa, khususnya di daerah yang kesulitan mendapatkan akses internet.

Program ini merupakan upaya Pemkab Konawe untuk mengurangi kesenjangan digital dan memastikan pemerataan akses internet. Drs. H. Muh. Akib Ras menambahkan bahwa BAKTI Kominfo RI berkomitmen untuk mempercepat pembangunan infrastruktur telekomunikasi guna mendukung transformasi digital nasional.

Dengan akses internet yang lebih baik, diharapkan masyarakat dapat meningkatkan literasi digital dan memanfaatkan layanan publik, seperti pendidikan dan kesehatan. Pada tahun ini, Pemkab Konawe mendapatkan alokasi 84 titik dari 120 titik yang diajukan sebelumnya, setelah melalui proses verifikasi oleh kementerian.

“Program ini akan meningkatkan taraf hidup masyarakat, terutama yang tinggal di daerah terpencil. Akses internet yang memadai sangat penting untuk membantu dalam berbagai aspek kehidupan sehari-hari,” ujar Muh. Akib Ras.

Ditempat yang sama, Kepala Desa Uelawu, Nurdin, juga mengungkapkan terima kasih atas bantuan infrastruktur internet ini, menekankan pentingnya akses internet bagi masyarakat. Dia berharap kolaborasi dengan BUMDes dapat memaksimalkan manfaat dari program ini untuk kesejahteraan masyarakat desa.

Dengan hadirnya akses internet gratis, masyarakat di Kabupaten Konawe diharapkan akan lebih mudah memperoleh informasi dan menggunakan berbagai layanan berbasis internet, yang kini semakin penting di era digital. (HenQ)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here