Dorong Penggunaan KTP Digital Disdukcapil Buka Pelayanan di RSUD Kota Kendari

0
Pelayanan KTP Digital di RSUD Kota Kendari.(Istimewa)

Kendari – Pemerintah Kota Kendari melalui Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Kendari terus mendorong warga menggunakan Kartu Tanda Penduduk (KTP) digital atau Identitas Kependudukan Digital (IKD).

Di mana KTP digital dapat diakses aplikasi smartphone atau telepon pintar untuk mengurus berbagai keperluan pelayanan publik.

Salah satu kegiatan mensosialisasikan dan proses perekaman IKD terlihat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Kendari Kamis, 15 Juni 2023.

Sekretaris Disdukcapil Kota Kendari Dudy Laewany S mengatakan, KTP digital kedepannya akan menggantikan keberadaan KTP fisik sehingga kedepannya masyarakat tidak lagi menggunakan KTP fisik seperti yang sekarang.

“Makanya kita dari Disdukcapil Kota Kendari terus mendorong dan mensosialisasikan kepada masyarakat agar menggunakan KTP digital ini, dan hari ini kita laksanakan di RSUD Kota Kendari,” kata Dudy.

Dudy mengklaim, dengan menggunakan KTP digital bisa lebih memudahkan masyarakat dalam melakukan pengurusan berkas administrasi seperti di Bank, bandara untuk urusan penerbangan, rumah sakit dan lain lain.

Menurutnya Dudy, cara untuk membuat KTP digital juga lebih mudah cukup dengan menginstal aplikasi indentitas kependudukan digital di smartphone milik masyarakat dan telah tersedia di play store maupun APP store.

“Setelah diinstal kemudian masyarakat tinggal melengkapi data diri NIK dan lain lain lalu mendatangi kantor Capil guna melakukan scan barcode yang sudah disediakan untuk melakukan aktivasi,” ucap Dudy.

Dudy menambahkan, pemerintah pusat menargetkan kurang lebih 50 juta perekaman KTP digital di tahun 2023 dan pihaknya akan memaksimalkan target tersebut disisa waktu yang ada di tahun 2023 ini.

“In shaa allah target itu kita bisa capai, makanya hari ini kita hadir di RSUD Kota Kendari untuk melakukan perekaman guna memudahkan masyarakat Kota Kendari dan sampai sekarang kita sudah berhasil mencapai kurang lebih 4.750 orang,” bebernya.

Kedepannya Disdukcapil Kota Kendari akan terus melaksanakan sosialisasi ke kantor Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Kendari dan juga tempat tempat keramaian lainnya seperti Mall bahkan sampai ke tingkat kecamatan maupun kelurahan guna memaksimalkan penggunaan KTP digital di Kota berjuluk “Kota Lulo” tersebut.

Diketahui IKD menjadi program pemerintah pusat yang dapat memudahkan masyarakat mengakses pelayanan publik dalam bentuk digital.(RKL)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here