Upacara Penurunan Bendera HUT RI ke-80 di Balai Kota Kendari Berlangsung Khidmat Meski Diguyur Hujan

0

Kendari – Upacara penurunan bendera merah putih dalam rangka peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia berlangsung khidmat di halaman Balai Kota Kendari, Minggu (17/8/2025) sore. Meski diguyur hujan deras, prosesi sakral ini tetap berjalan lancar dan penuh semangat kebangsaan.

Wali Kota Kendari, Siska Karina Imran, bertindak sebagai inspektur upacara. Hadir pula Wakil Wali Kota Kendari, Sudirman, Sekretaris Daerah Kota Kendari, unsur Forkopimda, kepala OPD, asisten, staf ahli, camat, lurah, serta tamu undangan lainnya.

Pasukan pengibar bendera (Paskibraka) Kota Kendari yang terdiri dari putra-putri terbaik SMA sukses melaksanakan tugas penurunan bendera dengan penuh disiplin meski hujan mengguyur lapangan upacara.

Adapun susunan pasukan upacara sore hari, yaitu:

Komandan Upacara: Kapten Laut (K) Abdul Rahmad, Komandan Satuan Markas Lanal Kendari.

Komandan Pasukan Pengibar Bendera: Letda Laut (P) Dwi Heriyanto, A.Md, Komandan Kapal Angkatan Laut Pulau Labengki.

Pembawa Baki: Aira Asyifa Attamimi (SMA Negeri 1 Kendari).

Cadangan Pembawa Baki: Febi Febriyanti (SMA Negeri 4 Kendari).

Komandan Pasukan 8: La Ode Muh. Razak Al Subhi (SMA Negeri 1 Kendari).

Pembentang Bendera: Muh. Riski Aditia Tahir (SMA Negeri 1 Kendari).

Penarik Bendera: Muh. Iyan Saputra S (SMA Negeri 1 Kendari).

Serpihan Kanan: Azzahrah Al-Munawwarah (SMA Negeri 2 Kendari).

Serpihan Tengah: Vanesya Carolin Barthimeus (SMA Negeri 4 Kendari).

Serpihan Kiri: Khairunisa (SMA Negeri 2 Kendari).

Komandan Pasukan 17: Trimas Andhika (SMA Negeri 1 Kendari).

Komandan Pasukan 45: Muhammad Farrel Fachrezy Ramadani (SMA Negeri 1 Kendari).

Pengapit:

1. Sertu Sahrul Alamsah (Kodim 1417/Kendari)

2. Serda Heris (Lanal Kendari)

3. Serda Karen Kelma Sinulingga (Satpom Lanud Haluoleo)

4. Bripda Wily Akmal Wirayuda (Satlantas Polresta Kendari).

Usai prosesi penurunan bendera, suasana berubah meriah ketika Wali Kota, Wakil Wali Kota, Sekda, Kepala OPD, Camat dan Lurah, unsur Forkopimda, para tamu undangan, hingga anggota Paskibraka ikut bergoyang Tabola Bale bersama. Meski masih diguyur hujan, keceriaan dan semangat persatuan tetap terpancar dari seluruh peserta.

Wali Kota Kendari, Siska Karina Imran, menyampaikan rasa bangga dan apresiasinya. “Hujan tidak menghalangi semangat kita merayakan kemerdekaan. Justru ini menjadi simbol tekad dan kebersamaan kita membangun Kota Kendari,” ujarnya. (HenQ)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here